SUKARAJA– Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bogor menyampaikan arahan dalam kegiatan yang digelar di Kabupaten Bogor pada Kegiatan Konsolidasi dan Sinergitas Tim Kewaspadaan Dini, Kamis (11/9/2025).
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran serta masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan dalam menjaga persatuan, memperkuat ketahanan sosial, serta mendorong terciptanya stabilitas daerah yang kondusif.
Kepala Badan Kesbangpol juga mengingatkan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, tokoh masyarakat, serta organisasi kemasyarakatan untuk bersama-sama menjaga kerukunan, serta mendukung pembangunan daerah sesuai dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Bogor.
Lebih lanjut, beliau menegaskan perlunya menghidupkan kembali kegiatan sistem keamanan lingkungan (siskamling) di tengah masyarakat. Menurutnya, siskamling bukan hanya berfungsi menjaga keamanan lingkungan, tetapi juga merupakan budaya positif bangsa Indonesia yang mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial.
Melalui arahan tersebut, diharapkan seluruh peserta kegiatan dapat semakin memahami peran strategisnya dalam mendukung terwujudnya masyarakat Kabupaten Bogor yang aman, harmonis, dan demokratis.
"Salam Bogor Istimewa 🇮🇩 Kuta Udaya Wangsa"
@rudysusmanto @jaro_ade @kutaudayawangsa @bupatikabbogor @bogor.istimewa @kabupaten.bogor
#bogoristimewa #kutaudayawangsa #rudysusmanto #kabupatenbogor #bogor
Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran serta masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan dalam menjaga persatuan, memperkuat ketahanan sosial, serta mendorong terciptanya stabilitas daerah yang kondusif.
Kepala Badan Kesbangpol juga mengingatkan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, tokoh masyarakat, serta organisasi kemasyarakatan untuk bersama-sama menjaga kerukunan, serta mendukung pembangunan daerah sesuai dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Bogor.
Lebih lanjut, beliau menegaskan perlunya menghidupkan kembali kegiatan sistem keamanan lingkungan (siskamling) di tengah masyarakat. Menurutnya, siskamling bukan hanya berfungsi menjaga keamanan lingkungan, tetapi juga merupakan budaya positif bangsa Indonesia yang mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial.
Melalui arahan tersebut, diharapkan seluruh peserta kegiatan dapat semakin memahami peran strategisnya dalam mendukung terwujudnya masyarakat Kabupaten Bogor yang aman, harmonis, dan demokratis.
"Salam Bogor Istimewa 🇮🇩 Kuta Udaya Wangsa"
@rudysusmanto @jaro_ade @kutaudayawangsa @bupatikabbogor @bogor.istimewa @kabupaten.bogor
#bogoristimewa #kutaudayawangsa #rudysusmanto #kabupatenbogor #bogor